Kamis, 04 Agustus 2022

Apa aja sih Kegiatan di CBL 2022?

Chemistry Brings Life (CBL) merupakan ajang perlombaan yang diadakan untuk seluruh siswa/siswi tingkat SMA sederajat di seluruh Indonesia dan webinar yang diadakan untuk umum. Kegiatan CBL 2021 akan dilaksanakan mulai awal Agustus 2022 untuk pembukaan pendaftaran lomba dan pada akhir Oktober 2022 untuk kegiatan webinar dan pengumuman juara, yang dilakukan secara online melalui platform daring (Zoom Meeting, Instagram, dan Google Form) dan Luring. Perlombaan ini dibagi menjadi empat jenis lomba, yaitu:

1. Lomba Poster dan Photography (Poster dan Photography-CBL):

Perlombaan suatu media publikasi yang memadukan antara tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya semenarik mungkin dengan tujuan untuk mengasah kreativitas bagi siswa/siswi SMA sederajat dan mahasiswa di seluruh Indonesia dengan tema poster Eco-friendly Chemistry. Biaya pendaftaran untuk lombaPoster dan Photography-CBL sebesar Rp25.000 per karya.

2. Lomba Cerdas Cermat (Cerdas Cermat-CBL):

Suatu perlombaan bidang ilmu pengetahuan umum yang mengkombinasikan antara social and science dengan tujuan untuk meningkatkan dan mengasah kemampuan berpikir bagi siswa/siswi SMA sederajat dan mahasiswa di seluruh Indonesia, yang dilaksanakan secara berkelompok dengan maksimum 2 orang. Biaya pendaftaran untuk Cerdas Cermat-CBL sebesar Rp.30.000.

3. Lomba Studi Kasus (Studi Kasus-CBL): Studi kasus merupakan sebuah kompetisi pemecahan kasus permasalahan yang berkaitan dengan social and science bagi siswa/siswi tingkat SMA sederajat dan mahasiswa di seluruh Indonesia, yang dilaksanakan secara berkelompok dengan maksimum 2 orang. Adapun tema Studi Kasus adalah Future Life with Chemical Environment. Biaya pendaftaran untuk lomba Studi Kasus-CBL sebesar Rp30.000 per tim.

4. Lomba Video Edukasi (Project-CBL)

Suatu kompetisi untuk mengasah para siswa/siswi SMA sederajat dan mahasiswa di seluruh Indonesia dalam menyalurkan ide kreativitas melalui konten kreatif yang bertujuan menyampaikan ilmu pengetahuan, penerapan atau inovasi seputar hal tertentu kepada masyarakat umum dengan cara yang lebih komunikatif sehingga memberikan kebermanfaatan bagi kehidupan. Project diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan ketertarikan, keterampilan dan kemampuan siswa dalam bidang sains. Adapun tema Project adalah Chemistry Fair Born with Society. Biaya pendaftaran Project-CBL sebesar Rp.35.000.

Tujuan diadakan CBL

Kegiatan Chemistry Brings Life (CBL) memiliki tujuan di antaranya adalah:

1. Membuka pandangan peserta mengenai kontribusi ilmu kimia yang dapat ditemukan dalamkehidupan sehari-hari.

2. Memperdalam rasa keingintahuan dan minat belajar tentang kimia melalui kegiatan CBL dikalangan siswa/siswi tingkat SMA sederajat di seluruh Indonesia.

3. Mendorong peningkatan kemampuan akademik dan memperluas wawasan tentang ilmu kimia.

4. Meningkatkan pemikiran kritis mahasiswa serta peserta lomba dalam memecahkan permasalahan tentang ilmu kimia dalam kehidupan sehari-hari.

5. Memperkenalkan Program Studi Kimia Universitas Pertamina kepada siswa/siswi tingkat SMA sederajat di seluruh Indonesia.

Kamis, 28 Juli 2022

Apa itu CBL?

Chemistry Brings Life yang berasal dari bahasa inggris yang berarti kimia membawa kehidupan. Sesuai dengan tema yang digunakan, berikut merupakan gambar logo Chemistry Brings Life (CBL). 

 



  • Lingkaran dan segi enam pada logo Chemistry Brings Life kali ini menggunakan warna hitam. Warna hitam dapat diartikan kekuatan, formalitas, dan keseriusan. Dengan kata lain kita sebagai manusia harus selalu punya kekuatan, keseriusan dan ketekunan dalam meraih kesuksesan. 
  • Kegiatan ini didasari kekuatan dari kebersamaan antara para panitia, peserta, dan semua pihak yang terlibat dalam acara ini yang tertuang dalam filosofi bentuk lingkaran. Lingkaran juga melambangkan sebagai satu kesatuan yang utuh dan tidak terpecah belah, seperti gambaran manusia. 
  • Pada bagian tengah logo menggambarkan keceriaan, kekuatan (bonding), dan kebersamaan khususnya dalam mempelajari kimia. 
  • Lambang di atas logo terdapat rantai hidrokarbon, yang rantainya diartikan sebagai rasa solidaritas sebuah tim untuk mencapai kesuksesan dan rasa solidaritas itu juga harus diutamakan sebagai nomor satu (di atas) atau yang paling utama. 
  • Lambang segi enam pada logo ini merupakan lambang senyawa benzena sebagai identitas penyelenggara yang merupakan dari Prodi Kimia. 
  • Lingkaran sebagai tepi logo mengartikan infinite (tak terhingga) untuk mencari cara dalam menuju kesuksesan. 
  • Dapat dilihat, dalam cincin benzena terdapat sekumpulan orang dengan macam- macam warna (colorful) yang melambangkan keceriaan dan rasa semangat yang dimilikinya, seperti kita para pelajar yang harus mempunyai semangat juang sebagai penerus bangsa. 

Oleh karena itu, Himpunan Mahasiswa Kimia Universitas Pertamina (UPGRICS) berharap kegiatan Chemistry Brings Life (CBL) dapat menumbuhkan rasa solidaritas, semangat dan pantang menyerah demi meraih kesuksesan dalam berinovasi, sehingga dapat menjadi wadah untuk memvisualisasikan pentingnya kimia dalam kehidupan.

Apa aja sih Kegiatan di CBL 2022?

Chemistry Brings Life (CBL) merupakan ajang perlombaan yang diadakan untuk seluruh siswa/siswi tingkat SMA sederajat di seluruh Indonesia d...